loader-loop loader-loop
Memproses Permintaan Anda Terima kasih sudah menunggu. Mohon untuk tidak menutup atau memuat ulang halaman ini.

untuk mengaktifikan message tambah addClass active-message_header pada div alert-message

GARUDA INDONESIA PEDULI PEREKONOMIAN

Kemajuan perekonomian masyarakat menjadi salah satu indikator keberhasilan sebuah program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL). Melalui Program Pendanaan Usaha Mikro dan Kecil (PUMK) dan Program Pembinaan UMK, Garuda Indonesia menyalurkan pinjaman modal untuk Usaha Mikro dan Kecil (UMK) yang tersebar di seluruh Indonesia. Bantuan permodalan itu diberikan kepada UMK binaan untuk mendukung potensi berkembang dan mengelola usaha mereka dengan baik. Penyaluran dana bisa diberikan melalui sinergi antar BUMN, Non dan Lembaga Penyalur lain.

UMK Binaan

Hingga tahun 2023, Garuda Indonesia memiliki 579 mitra binaan yang terdiri dari UMK binaan Garuda Indonesia dan UMK binaan hasil sinergi dengan BUMN/Lembaga penyalur lain yang tersebar di 16 provinsi di seluruh Indonesia. Jumlah dan sebaran UKM mitra binaan itu akan terus bertambah seiring tumbuh kembangnya sektor usaha informal di masyarakat. Selama tahun 2023, Garuda Indonesia menyalurkan bantuan PUMK melalui sinergi dengan Bank Rakyat Indonesia (BRI) yang telah disalurkan kepada beberapa UMK binaan yang tersebar di wilayah Bali, Kalimantan Barat, Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat, DI Yogyakarta, dan Maluku.

Hingga 2023, penyaluran PUMK pada sektor pertanian mendapat porsi terbesar, yaitu mencapai 44,5%. Diikuti dengan bidang industri (33,61%), perkebunan (7,22%), perdagangan (6,93%), perikanan (3,37%), jasa (3,17%), peternakan (1,11%), dan lainnya (0,08%). Hal tersebut sejalan dengan komitmen Garuda Indonesia untuk turut mensukseskan program pemerintah, khususnya ketahanan pangan nasional.

Promosi Produk UMK

Tidak sekadar membantu permodalan, upaya pemberdayaan UMK itu juga diiringi dengan program pendidikan dan pelatihan hingga kegiatan promosi demi mengoptimalkan hasil karya dan meningkatkan pangsa pasar produk UMK binaan.

Selain keikutsertaan dalam pameran-pameran di tingkat nasional maupun internasional, lebih jauh Garuda Indonesia mempromosikan produk mitra binaan pada katalog Sales On Board Garuda (Arcade)dari tahun 2013 sampai dengan 2015. Bahkan, salah satu produk mitra binaan di industri kerajinan perak terpilih menjadi pemasok aksesoris berupa bros yang disematkan pada seragam awak kabin Garuda Indonesia. Tak hanya itu, pada tahun 2023 Garuda Indonesia mendapatkan Pengharagaan dari Cita Tenun Indonesia atas dukungan pada Program Pelatihan dan Pengembangan Tenun Daerah Binaan Provinsi Bali, Kabupaten Sambas Provinsi Kalimantan Barat, Lombok Provinsi Nusa Tenggara Barat, Nagari Halaban Kabupaten Limapuluh Kota Provinsi Sumatera Barat dan Kabupaten Manggarai Barat Provinsi Nusa Tenggara Timur.

Pada kuartal 4 tahun 2023, Garuda Indonesia juga mempromosikan produk UMK binaanya pada Pameran Inacraft 2023 dan Garuda Indonesia Travel Fair 2023. Selain mempromosikan produk UMK, Garuda Indonesia memberikan Program Workshop Digital Marketing & Public Speaking di Rumah BUMN Tanjung Pandan, Belitung, Kepulauan Bangka Beitung; serta bersinergi dengan Citilink dalam Pelatihan UMK Binaan Garuda Indonesia di Garuda Indonesia Training Center (GITC), Cengkareng, Jakarta Barat.

Dokumentasi Penerimaan Penghargaan dari Cita Tenun Indonesia tahun 2023

Pengharagaan dari Cita Tenun Indonesia atas dukungan pada Program Pelatihan dan Pengembangan Tenun Daerah Binaan Provinsi Bali, Kabupaten Sambas Provinsi Kalimantan Barat, Lombok Provinsi Nusa Tenggara Barat, Nagari Halaban Kabupaten Limapuluh Kota Provinsi Sumatera Barat dan Kabupaten Manggarai Barat Provinsi Nusa Tenggara Timur

 

Dokumentasi Pameran UMK Binaan Garuda Indonesia di Inacraft on October 2023

 

Dokumentasi Program Workshop Digital Marketing & Public Speaking di Rumah BUMN Belitung

skyteam logo

Garuda Indonesia adalah maskapai penerbangan Indonesia pertama yang bergabung dengan SkyTeam

Selanjutnya