loader-loop loader-loop
Memproses Permintaan Anda Terima kasih sudah menunggu. Mohon untuk tidak menutup atau memuat ulang halaman ini.

untuk mengaktifikan message tambah addClass active-message_header pada div alert-message

TINGKATKAN SINERGI BUMN, PELINDO III DAN GARUDA INDONESIA TANDATANGANI NOTA KESEPAHAMAN

PT Pelabuhan Indonesia III (Persero) (“Pelindo III”) dan PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk., (“Garuda Indonesia”), hari ini Selasa (3/3) menandatangani “Nota Kesepahaman Korporasi” untuk meningkatkan sinergi kedua BUMN, serta untuk mendukung kelancaran kegiatan bisnis Pelindo III yang menangani kepelabuhanan, yang wilayahnya meliputi hingga tujuh provinsi di Indonesia.

Nota Kesepahaman tersebut meliputi pemanfaatan layanan Garuda Indonesia Group berupa ; kerjasama penyediaan jasa angkutan udara dengan harga khusus bagi pegawai dan keluarga Pelindo III dan afiliasinya, penempatan infrastruktur sistem reservasi (Corporate Online Sales) di Pelindo III, kerjasama bidang teknologi informasi (IT) yang disiapkan oleh Garuda Group berupa implementasi aplikasi ERP (Enterprise Resource Planning), keanggotaan Garuda Miles bagi pegawai Pelindo dan afiliasinya, serta kerjasama bidang lainnya.

Nota Kesepahaman Korporasi tersebut ditandatangani secara bersama-sama oleh Direktur Utama Pelindo III, Djarwo Surjanto dan Direktur Utama Garuda Indonesia, M. Arif Wibowo di Auditorium Garuda City Center, Cengkareng.

Direktur Utama Pelindo III, Djarwo Surjanto mengatakan bahwa sinergi Badan Usaha Milik Negara (BUMN) antara Pelindo III dengan Garuda Indonesia ini merupakan langkah strategis guna mengoptimalkan pemanfaatan potensi bisnis keduanya, dengan prinsip saling menguntungkan sesuai ketentuan perundang-undangan yang berlaku. "Pelindo III kini mengelola 43 pelabuhan di Indonesia dan mulai melebarkan bisnis usaha lainnya seperti perkapalan, energi, logistik dan properti. Dukungan penyediaan jasa transportasi udara dari maskapai terbaik dan kebanggaan bangsa ini akan meningkatkan efektivitas dan efisiensi kinerja perseroan," ungkap Djarwo.

Sementara itu Direktur Utama Garuda Indonesia, M. Arif Wibowo mengatakan bahwa melalui kerja sama tersebut, Garuda Indonesia akan menjadi maskapai resmi bagi perjalanan dinas guna menunjang kelancaran operasional seluruh pegawai Kantor Pusat dan Kantor Cabang Pelindo III serta anak perusahaan dan afiliasinya.

"Kerja sama ini juga akan membantu program efisiensi Pelindo III secara jangka panjang mengingat melalui kerjasama ini Garuda Indonesia akan memberikan potongan harga khusus dan layanan prioritas lainnya bagi seluruh pegawai Pelindo III dan afiliasinya serta keluarga. Melalui kerjasama ini, seluruh pegawai Pelindo III dan afiliasinya, nantinya juga akan menjadi anggota frequent flyer Garuda Miles, untuk menjamin ketersediaan kursi dan jaminan prioritas dan benefit lainnya bagi mereka”. Tambah Arif.

Selain itu, sinergi antar kedua BUMN ini juga akan dapat meng-optimalkan kinerja kedua BUMN, dan diharapkan dapat menjadi model bagi pengembangan sinergi BUMN lainnya. Saat ini Pelindo III gencar melakukan investasi dengan sejumlah flagship project seperti Terminal Teluk Lamong, Java Integrated Industrial Port Estate (JIIPE) serta project bisnis lainnya dengan dukungan layanan bintang lima maskapai Garuda Indonesia.

Tentang Garuda Indonesia :

Garuda Indonesia saat ini melayani lebih dari 73 destinasi di seluruh dunia dan berbagai lokasi-lokasi eksotis di Indonesia. Dengan jumlah penerbangan mencapai 600 penerbangan per hari dan jumlah armada yang dioperasikan mencapai 160 armada (dengan rata-rata usia kurang dari 5 tahun), Garuda Indonesia memberikan pelayanan terbaik melalui konsep “Garuda Indonesia Experience” yang mengedepankan keramahtamahan dan kekayaan budaya Indonesia. Melalui program transformasi yang berkelanjutan khususnya program pengembangan armada, maka pada akhir tahun 2015 Garuda Indonesia akan mengoperasikan sebanyak 194 pesawat (termasuk anak usaha Citilink).

Beberapa pengakuan atas keberhasilan program transformasi Garuda Indonesia” diantaranya adalah pencapaian sebagai maskapai bintang lima/”world’s five star airline”, “World’s 7th Best Airline 2014”, “The World’s Best Cabin Crew 2014”, “World’s Best Economy Class 2013” dari SkyTrax.

Saat ini, Garuda Indonesia merupakan anggota SkyTeam, sebuah aliansi maskapai global yang beranggotakan 20 anggota maskapai yang menawarkan jaringan global dengan lebih dari 15.700 penerbangan setiap harinya ke 1052 destinasi di 177 negara. Selain itu, para pengguna jasa Garuda Indonesia juga dapat memperoleh akses ke sebanyak 516 lounges di seluruh dunia. Untuk informasi lebih lanjut dapat mengunjungi www.garuda-indonesia.com atau follow @IndonesiaGaruda di Twitter, like Facebook PT Garuda Indonesia atau melalui youtube.com/Garuda Indonesia1949.

Tentang Pelindo III :

PT Pelabuhan Indonesia III (Persero) yang juga dikenal dengan Pelindo III adalah Badan Usaha Milik Negara yang bergerak dalam sektor perhubungan. Tugas, wewenang dan tanggung jawab Pelindo III mengelola 43 pelabuhan yang tersebar di 7 provinsi yaitu Jawa Timur, Jawa Tengah, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Bali, Nusa Tenggara Barat, dan Nusa Tenggara Timur, serta memiliki 10 anak perusahaan dan afiliasi.

Pelindo III menjalankan bisnis inti sebagai penyedia fasilitas jasa kepelabuhanan [sekaligus operator terminal bongkar/muat] yang memiliki peran kunci guna menjamin kelangsungan dan kelancaran angkutan laut. Dengan tersedianya prasarana transportasi laut yang memadai, Pelindo III mampu menggerakkan serta mendorong kegiatan ekonomi negara dan masyarakat.


Untuk Informasi lebih lanjut, hubungi :

Pujobroto

Vice President Corporate Communications

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk.

Tlp : 021 – 25601010

Fax : 021 – 25601068

Email : pujobroto@garuda-indonesia.com

corpcomm@garuda-indonesia.com

Edi Priyanto

ASP. Kehumasan

PT Pelabuhan Indonesia III (Persero)

Tlp : 031 - 3298631-37 (ext.3443)

Fax : 031 – 3295207

Email : edi.priyanto@pp3.co.id

humas@pp3.co.id

skyteam logo

Garuda Indonesia adalah maskapai penerbangan Indonesia pertama yang bergabung dengan SkyTeam

Selanjutnya