Garuda Indonesia menyediakan layanan upgrade surcharge di bandara bagi penumpang yang ingin upgrade seat class penerbangan dengan biaya tambahan sesuai dengan rencana perjalanan Anda. Dengan melakukan upgrade surcharge, Anda akan mendapatkan keuntungan berupa :
- Mendapatkan jalur prioritas pada saat check-in
- Mendapatkan prioritas pada saat boarding ke pesawat
- Mendapatkan makanan sesuai dengan kelas upgrade di dalam pesawat (tergantung ketersediaan).
- Periode Pemesanan : 23 Agustus - 31 Desember 2023.
Syarat dan ketentuan Upgrade Surcharge :
- Upgrade surcharge hanya tersedia di penerbangan terpilih sesuai kebijakan Garuda Indonesia dan dapat berubah sewaktu waktu.
- Upgrade surcharge hanya ditawarkan Garuda Indonesia kepada penumpang yang terpilih, sebelum waktu penerbangan
- Upgrade surcharge hanya berlaku upgrade ke seat class yang lebih tinggi, dengan tanggal, nomor penerbangan dan rute yang sama.
- Upgrade hanya berlaku untuk penerbangan yang dioperasionalkan oleh pesawat Garuda Indonesia (dengan nomor tiket GA 126), dan tidak termasuk penerbangan Interline/codeshare
- Pembelian upgrade surcharge tidak dapat dilakukan refund
- Upgrade surcharge tidak berlaku untuk akses Lounge
- Ketentuan terkait bagasi dan jumlah Miles yang didapat mengacu pada tiket perjalanan pada seat class awal sebelum dilakukan upgrade surcharge